PENGEMBANGAN KREATIVITAS MELALUI GERAK DAN LAGU
berkas-paud - Konsep tubuh berkaitan dengan pemahaman dan pengembangan kendali atas jasmani kita sendiri. Dalam hal ini tubuh sering disebut alat atau instrumen ekspresi dan gerakan sebagai medianya untuk berkomunikasi
BENTUK DASAR GERAKAN
- Locomotion
- Stepping
- Jumping
- Stillness
- Turning
Dalam pembahasan singkat ini kita akan membahas pola pertumbuhan dan perkembangan anak dalam wilayah psikomotor.
1. Perkembangan ke arah memanjang (Cephalocaudal) dan ke arah tepi (Proximo-distal)
Kedua istilah ini menunjukkan rangkaian perkembangan fisik yang teratur. Cephalocaudal adalah perkembangan fisik yang berlangsung ke arah memanjang (Longitudinal) dari kepala ke kaki. Ini merupakan kemajuan yang bertahap didukung pengontrolan otot yang meningkat yang bergerak dari otot-otot kepala,leher, lalu ke tubuh dan akhirnya ke tungkai dan kaki. Gejala ini mengikuti ciri-ciri dalam perkembangan bayi dalam rahim yaitu dimulai dari pembentukan kepala, kemudian lengan dan tungkai. Pengontrolan otot-ototpun berlangsung dalam rangkaian yang sama. Perkembangan Proximodistal berlangsung dari pusat tubuh mengarah ke tepi yang tampak ketika anak baru belajar menulis. Mereka cenderung menggunakan gerakan besar bahu sebelum geraka halus untuk menulis dikuasai.
2. Gerak Kasar dan Gerak Halus
Sejalan dengan perkembangan ke arah memanjang dan ke arah tepi, perkembangan gerak kasar dan halus menunjuk kepada penguasaan otot anak-anak yang bergerak dari otot-otot besar dahulu sebelum anak mampu membedakan bagian-bagian dan menggerakannya secara terpisah. Penguasaan keterampilan menulis misalnya ditandai dengan ciri yaitu pada saat-saat awal, anak-anak menggunakan lebih banyak bagian-bagian tubuh daripada yang diperlukannya. Ini menunjukan bahwa anak belum bisa bergerak secara efisien, dengan hanya menggunakan otot yang diperlukan saja. Sejalan dengan tingkat perkembangannnnya dan dibantu oleh proses latihan, penguasaan gerak efisien kelak akan dicapai.
3. Bilateral ke Unilateral
Pada masa-masa awal pengontrolan gerak, gerakan cenderung dilakukan secara bilateral yaitu anak kecil menggunakan satu atau kedua tangan untuk menguasai sebuah benda. Secara bertahap pilihan untuk mengontrol sesuatu beralih hanya dengan tangan atau dengan kaki yang disebut perkembangan unilateral.
4. Diferensiasi dan Integrasi
Kedua proses diatas terkait dengan peningkatan fungsi gerak yang berasal dari perkembangan syaraf. Diferensiasi dikaitkan dengan proses bertahap dari kontrol gerak yang memerlukan otot besar ke gerakan khusus yang lebih diperhalus oleh perkembangan individu. Sedangkan integrasi menunjuk pada fungsi jalinan saraf dan bermacam-macam kelompok otot yang berlawanan agar terkoordinasi satu sama lain.
5. Filogenetik dan Ontogenetik
Keterampilan Filogenetik adalah keterampilan yang biasa muncul dengan otomatis tanpa dilatih, dan dalam rangkaian yang dapat diperkirakan, Perilaku tersebut berupa menggapai, memegang, berjalan dan berlari, yang nampaknya bertahan dari pengaruh-pengaruh lingkungan. Keterampilan Otogenetik adalah prilaku yang dipengaruhi oleh belajar dari lingkungan seperti berenang, bersepeda, bersepatu roda dan lain-lain. Ketrampilan Filogenetik adalah keterampilan yang biasa muncul dengan otomatis tanpa di latih. Sedangkan Ontogenetik adalah Perilaku yang dipengaruhi oleh belajar dari lingkungan seperti berenang, bersepeda dan lain-lain.
Gerak dan lagu adalah sebuah cara dalam kegiatan bermain sambil belajar dimana setiap gerakan berorientasi kepada olah tubuh yang mengikuti irama lagu.
JENIS DAN MACAM GERAK DAN LAGU UNTUK ANAK
- Gerak yang mengikuti syair lagu
- Gerak mengiringi lagu
- Gerak lagu yang diiringi tarian
- Gerak lagu dalam opera
PANDUAN PENGEMBANGAN KREATIVITAS MELALUI GERAK DAN LAGU
Format MS.Word .Doc Download
Format Powerpoint .pptx Download
Format MS.Word .Doc Download
Format Powerpoint .pptx Download
Links :
- Download Kumpulan Video Edukasi Anak Usia Dini TK/PAUD/RA/KB/SPS/TPA
- Download Kumpulan Video Instruksional Guru dan Tutor TK/PAUD/RA/KB/SPS/TPA
- Download Kumpulan Nyanyian PAUD Terbaru (Lirik dan Nada)
- Download Menyanyikan 15 lagu anak-anak Sesuai Tema
- Download Lagu Anak PAUD Sesuai Tema Semester 1 dan 2
Demikian yang dapat saya tulis dan bagikan buat ayah bunda semua, semoga PENGEMBANGAN KREATIVITAS MELALUI GERAK DAN LAGU dapat membantu serta bermanfaat, tak lupa juga saya ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
Posting Komentar